Darurat Sampah, Warga Sleman Diminta Pilah Sampah dari Rumah

oleh Ahmadi
  • Dalam situasi darurat sampah saat ini, perlu pemahaman masyarakat bahwa yang paling bertanggung jawab terhadap sampah adalah para penghasil sampah itu sendiri.

envira.id, Jakarta—Kondisi darurat sampah yang terjadi akibat penutupan TPA Piyungan mulai terasa, setidaknya hal ini terlihat di di Kalitirto. Salah satunya bisa dilihat dari menumpuknya sampah di balik pepohonan pinggir jalan jalan.

“Berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemerintah Kalurahan Kalitirto untuk mengurangi timbulan sampah semaksimal mungkin, namun belum banyak menampakkan hasil yang signifikan,” kata Arihadi, Lurah Kalitirto saat

Hal ini dikatakan Arihadi saat Sosialisasi Peraturan Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 3 Tahun 2013 tentang Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis, di Balai Kalurahan Kalitirto, Kapanewon Berbah, Sleman, Senin awal pekan ini.

Menanggapi hal ini, Nanik Sri Handayani, dari Bidang Pengendalian, Perencanaan dan Kerusakan DLHK DIY mengingatkan dalam kondisi darurat sampah saat ini, perlu pemahaman masyarakat bahwa yang paling bertanggung jawab terhadap sampah adalah para penghasil sampah itu sendiri.

Karena itulah, menurut dia, perlu sinergisitas antara masyarakat dan pemerintah khususnya DLHK untuk menekan sekecil mungkin residu sampah yang dibuang ke TPA, baik melalui daur ulang, limbah plastik jadi bensin, budidaya maggot, pengomposan, dan lain-lain.

Lebih lanjut dia mengatakan, pengelolaan sampah rumah tangga dan sampah sejenis sampah rumah tangga dilakukan dengan cara pengurangan sampah. Kegiatan ini dapat meliputi  pembatasan timbulan sampah, pemanfaatan kembali sampah, dan pendaurulangan sampah.

“Masyarakat juga harus mengerti soal penanganan sampah yang meliputi pemilahan, pengumpulan, pengangkutan, pengolahan dan pemrosesan akhir sampah.

Dalam kesempatan tersebut juga diusulkan agar Kalitirto membuat TPS3R untuk merangsang masyarakat melakukan pemilahan karena memiliki nilai ekonomi. []

Penulis: Ahmadi Supriyanto

 

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?