Pemkab Bantul Ajak Stakeholder Gotong Royong Kelola Sampah

oleh Ahmadi
  • Pemkab setempat juga melakukan optimalisasi kinerja bank sampah atau sadakah sampah di tingkat pedukuhan atau dusun, dan optimalisasi kinerja pengolahan sampah di TPS3R.

envira.id, Jakarta—Pemerintah Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta terus berupaya mengatasi masalah sampah yang masih menjadi laten di wilayah itu. Untuk itu, Pemkab Bantul melibatkan semua stakeholder maupun masyarakat untuk melakukan pengelolaan sampah secara mandiri, guna mewujudkan kemandirian dalam pengelolaan sampah.

Para pemangku kepentingan itu akan diajak melakukan pemilahan sampah sesuai jenis sampah di tingkat rumah tangga dan produsen sampah.

“Melakukan pengelolaan sampah secara mandiri perlu dilakukan semua stakeholder,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bantul Bambang Purwadi di Bantul, Jumat (11/10).

Dikatakan, upaya lain yang dilakukan pemkab adalah optimalisasi kinerja bank sampah atau sodaqoh sampah di tingkat pedukuhan atau dusun, dan optimalisasi kinerja pengolahan sampah di TPS3R (tempat pengolahan sampah sistem reduce, reuse dan recycle) tingkat kelurahan.

Hal lainnya adalah pembangunan sarana dan prasarana pengolahan sampah di tingkat kabupaten. Seperti membangun ITF (Intermediate Treatment Facility) Sampah Niten, Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu -TPST- Modalan dan TPST Dingkikan Argodadi.

Bambang menyebut, melalui berbagai upaya dalam kemandirian pengelolaan sampah tersebut harapannya dapat menjawab tantangan dalam menerapkan kebijakan desentralisasi pengelolaan sampah pada 2024 yang diinstruksikan Pemda DIY.

“Dalam mendukung pengelolaan sampah di Bantul, beberapa waktu lalu pihaknya telah mengadakan perjanjian kerja sama atau MoU dengan salah satu perusahaan semen Cilacap Jawa Tengah, guna menyerap bahan bakar alternatif refuse derived fuel (RDF) hasil olahan sampah TPST Argodadi,” terangnya. []

Penulis: Ahmadi Supriyanto

Ahmadi
Author: Ahmadi

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?